-
DPMD Kukar Gelar Rapat Kerja Studi Pendahuluan Penyusunan Draft Renstra tahun 2025-2029
DPMD KUKAR, SAMARINDA – Dalam setiap lima tahun sekali, setiap daerah memiliki rencana strategis untuk menyusun kegiatan jangka panjang. Dalam penyusunannya didahului penyusunan draft rencana berdasarkan hasil studi pendahuluan. Kegiatan ini baru saja digelar oleh Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar), selama tiga hari sejak Jumat-Minggu (31 Mei-2 Juni) di Hotel Mercure Samarinda. Seluruh pihak yang terlibat pun telah mengikuti rangkaian agenda tersebut, mulai dari hari pertama yang menghadirkan berbagai narasumber, untuk menyusun rencana strategis (renstra) dari kerangka konsep, regulasi perangkat daerah hingga pada sinkronisasi terhadap tugas dan fungsi dari instansi ini sendiri. Dalam arahannya Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kukar Arianto, S.Sos., M.Si…


