-
Dinas PMD Kukar Minta RT Selalu Update Data Kependudukan
TENGGARONG, DPMD KUKAR – Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Kabupaten Kutai Kartanegara ((DPMD Kukar) menjadi perangkat daerah yang berwenang menjalankan satu dari program unggulan Kukar Idaman yakni 50 juta per Rukun Tetangga (RT). Kepala DPMD Kukar Arianto mengatakan, sejauh ini program yang bertujuan penguatan kelembagaan tugas pokok dan fungsi pengurus RT ini berlangsung cukup baik. Pada tahun 2024 ini program ini kembali dilanjutkan, dan DPMD Kukar melakukan penguatan dan optimalisasi agar program ini benar-benar bisa dirasakan manfaatnya tidak hanya bagi pengurus RT namun juga wajib dirasakan manfaatnya oleh masyarakat lingkungan RT. Senin (12/02/2024) Ia menjelaskan, “Optimalisasi untuk dampak ke masyarakat. Seperti yang terlihat itu pengurus RT dapat motor, handphone insentif dinaikkan,…
-
Mengenal BPD “Lembaga Penyalur dan Perjuangan Aspirasi Warga Desa”
TENGGARONG, DPMD KUKAR – Badan Permusyawaratan Desa (BPD) merupakan lembaga perwujudan demokrasi dalam penyelenggaraan pemerintahan desa. BPD dapat dianggap sebagai “parlemen”-nya desa. BPD merupakan lembaga baru di desa pada era otonomi daerah di Indonesia. Anggota BPD adalah wakil dari penduduk desa bersangkutan berdasarkan keterwakilan wilayah yang ditetapkan dengan cara musyawarah dan mufakat. Anggota BPD terdiri dari Ketua Rukun Warga, pemangku adat, golongan profesi, pemuka agama dan tokoh atau pemuka masyarakat lainnya. Masa jabatan anggota BPD adalah 6 tahun dan dapat diangkat/diusulkan kembali untuk 1 kali masa jabatan berikutnya. Pimpinan dan Anggota BPD tidak diperbolehkan merangkap jabatan sebagai Kepala Desa dan Perangkat Desa. Peresmian anggota BPD ditetapkan dengan Keputusan Bupati/Walikota, dimana sebelum memangku…
-
Ketua RT usulkan Program Rp 50 Juta Per RT di ditingkatkan menjadi Rp 100 juta
TENGGARONG, DPMD KUTAI KARTANEGARA – Program Rp 50 Juta Per RT dari Pemkab Kukar sudah dilaksanakan sejak 2022. Program pembangunan berbasis RT ini rutin mendapat monitoring dan evaluasi (monev) dari Bupati Kukar Edi Damansyah dan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD). Terutama saat melakukan kunjungan kerja di desa-desa. Dari beberapa kegiatan monitoring dan evaluasi yang dilaksanakan di desa-desa tiap Kecamatan, ada beberapa ketua RT mengusulkan agar dana Program Rp 50 Juta Per RT ini ditingkatkan menjadi Rp 100 juta. Hal ini diungkapkan Kepala Dinas PMD Kukar Arianto, S.Sos,M.Si belum lama ini. Dirinya menyebut, usulan ini disampaikan karena manfaat program sudah sangat dirasakan warga. Terlebih, realisasinya tiap tahun terus membantu warga…
-
Kadis PMD Kukar Hadiri Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal Rencana Kerja Pemerintah Daerah Kukar Tahun 2025 di Bappeda
TENGGARONG, DPMD KUTAI KARTANEGARA – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah(Bappeda) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) menggelar Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Kukar Tahun 2025. Forum RKPD digelar secara langsung dan secara daring tersebut dihadiri oleh , Sekretaris Daerah (Sekda) Kukar Sunggono, Kepela Dinas PMD Kukar Arianto, S.Sos.,M.Si, para Asisten dan Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lainnya, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Kukar, Bappeda Provinsi Kaltim, Badan Pusat Statistik Kukar, Akademisi, Badan Usaha Milik Daerah, Tokoh masyarakat dan Organisasi keagamaan, Asosiasi Profesi, Organisasi dunia usaha dan masyarakat, Kamis (15/02/2024) di Ruang rapat Bappeda. Acara diawali dengan pembacaan laporan penyelenggara oleh Ketua Panitia sekaligus Plt.Kepala Bappeda Kukar , Sy…
-
Apel Pagi “Optimalkan Kinerja dan Serapan Anggaran”
DPMD KUKAR, TENGGARONG – Upacara Apel menjadi kegiatan rutin yang kembali dilaksanakan setiap hari Senin bagi Pegawai Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Non ASN di lingkungan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Kutai Kartanegara. Senin (28/10/2024) di Halaman teras belakang DPMD Kukar. Sekretaris Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kukar Yusran Darma, S.Sos.,M.Si pada apel pagi ini bertindak sebagai pembina upacara. Pada kesempatan ini, Yusran Darma menyampaikan terimakasih kepada jajaran ASN dan Non ASN yang telah hadir mengikuti apel rutin setiap Senin. Yusran Darma menyampaikan permintaan maaf dari Kepala Dinas yang tidak bisa mengikuti apel pada pagi ini dikarenakan harus masuk kembali ke kampus untuk menyelesaikan rangkaian diklat latihan…
-
DPMD Kukar Terima Kunjungan Kerja
DPMD KUKAR, TENGGARONG – Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Kutai Kartanegara menerima kunjungan kerja tim dari instansi Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Kabupaten Kutai Timur, Kamis (24/10/2024) Kunjungan kerja tim DPMD Kabupaten Kutai Timur di terima langsung oleh Kepala Bidang Kejasama Desa Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kukar, Dedy Suryanto, SE dan didampingi oleh staf Bidang Kejasama Desa . Kerjasama desa dengan desa, desa dengan pihak ketiga maupun pembangunan kawasan pedesaan menjadi topik pembahasan dalam pertemuan tersebut. Tim DPMD Kabuoaten Kutai timur menyampaikan, mengingat Kabupaten Kutai Kartanegara merupakan induk dari Kabupaten Kutai Timur, sebagai pecahan atau pemekaran yang telah berjalan selama 25 tahun. Oleh karena itu perlu adanya…
-
Pelaksanaan Rapat Koordinasi Oleh Dinas DPMD Kukar Mengenai Kasus Kepala Desa
-
DPMD Kukar Gelar FGD Penyusunan RPKP PIR Lestari
DPMD KUKAR, TENGGARONG – Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) menggelar Forum Group Discussion (FGD) penyusunan rencana pembangunan kawasan perdesaan (RPKP) PIR Lestari, Rabu (30/10/2024) di Ruang rapat DPMD Kukar. Acara ini dibuka dan dipimpin oleh Kepala Bidang Kejasama Desa Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kukar, Dedy Suryanto, SE. Dedy dalam arahannya mengharapkan kepada seluruh SKPD Kab. Kukar yang hadir dan mempunyai keterkaitan dengan dokumen RPKP untuk pro aktif dalam menyelesaikan penyusunan dokumen sehingga dapat cepat selesai sesuai harapan pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara dan Pemerintah pusat. “Kami berharap agar seluruh SKPD dapat berperan aktif dalam menyelesaikan penyusunan dokumen RPKP ini, sehingga memudahkan pemerintah Kabupaten Kutai…
-
Seminar Pencegahan Tindak Pindana Korupsi Bagi Aparatur
DPMD KUKAR, TENGGARONG – Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) yang diwakili oleh Kepala Sub bagian Ketatalaksanaan dan Kepegawaian, Kartika Sari,A.Ma.Pd menghadiri acara Seminar pencegahan tindak pidana korupsi bagi aparatur, Selasa (29/10/2024) di Gedung diklat Kutai Kartanegara, Tenggarong Seberang. Seminar ini digelar oleh BKPSDM Kutai Kartanegara, yang berlangsung dari tangga 29 sampai 30 Oktober 2024. BKPSDM Kutai Kartanegara mengundang para Kasubbag umum dan Kepegawaian serta Kasubbag Keuangan dan Aset untuk mengikuti Seminar ini. Narasumber yang dihadirkan dalam seminar ini yaitu Prof. Dr.Iskandar, SE.,M.Si, Guru besar Fakultas Ekonomi Universitas Kutai Kartanegara. Dari seminar ini, para undangan mendapatkan informasi salah satunya, mengapa kita harus menghindari korupsi?. Karena korupsi…
-
Sinergi TP PKK dan Dinas PMD Kukar : “Dukung Pemberdayaan Masyarakat”
DPMD KUKAR, TENGGARONG – Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) kembali menunjukkan komitmennya melalui pemberdayaan anggota dengan menyelenggarakan pelatihan public speaking, table manner dan pengembangan diri. Selasa (29/10/2024) di Ballroom Hotel Bumi Senyiur, Samarinda. Kegiatan ini tidak lain bertujuan untuk memperkuat kemampuan para pengurus TP PKK se-Kukar dalam berbicara di depan umum, beretika dan juga meningkatkan rasa percaya diri. Pembukaan acara berlangsung meriah, mulai dari pengalungan tanda kepada para peserta yang mengikuti pelatihan dan pemukulan gong oleh Yusran Darma, S.Sos.,M.Si, selaku Sekretaris Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD). Selain itu, turut hadir pula, Yulaikah Sunggono, selaku Ketua II TP PKK Kukar. Melalui sambutannya, Yusran membacakan…























