-
THR untuk Aparatur Desa, “Langkah Menuju Kesejahteraan”
DPMD KUKAR, TENGGARONG – Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) mengambil sebuah langkah progresif, dengan mengumumkan pemberian Tunjangan Hari Raya (THR) kepada aparatur desa untuk pertama kalinya pada tahun 2024. Keputusan ini menjadi cerminan dari komitmen Pemerintah Daerah dalam meningkatkan kesejahteraan pejabat desa yang selama ini menjadi ujung tombak pelayanan publik. Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kukar, Arianto,S.Sos.,M.Si, mengungkapkan bahwa kebijakan ini merupakan hasil dari serangkaian kajian dan penyesuaian regulasi yang telah dilakukan, Selasa (25/03/2024) “Kami telah menyiapkan peraturan bupati yang memungkinkan desa untuk memberikan THR minimal sebesar satu bulan gaji,” kata Arianto. Inisiatif ini tidak hanya menandai apresiasi terhadap kerja keras aparatur desa, tetapi juga sebagai upaya untuk…
-
Gagas Peningkatan Layanan Kesehatan Desa dengan Rekrutmen Tenaga Medis
DPMD KUKAR, TENGGARONG – Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Kutai Kartanegara (Kukar) mengambil inisiatif untuk meningkatkan layanan kesehatan di desa-desa dengan menambah tenaga medis. Kepala DPMD Kukar, Ariyanto, S.Sos, M.Si, mengatakan bahwa penambahan tenaga medis adalah langkah kunci untuk meningkatkan status sosial desa. “Tenaga Medis untuk perawat dan bidan sangat sangat dibutuhkan di desa-desa yang masih kekurangan. Ini bukan hanya tentang kesehatan, tetapi juga tentang memperkuat ketahanan sosial desa,” ujar Ariyanto, Jumat (15/03/2024). Program yang diusulkan oleh DPMD Kukar ini akan berkolaborasi dengan Dinas Kesehatan (Dinkes) untuk memberikan bantuan keuangan kepada desa-desa yang membutuhkan. “Kami akan bekerja sama dengan Dinkes untuk memastikan desa-desa mendapatkan tenaga medis yang dibutuhkan,” tambah Ariyanto.…
-
Gelar Pengajian, Aswaja Berikan Bantuan Sembako di Anggana
DPMD KUKAR, TENGGARONG – Majelis taklim Aswaja menggelar Pengajian, Kegiatan ini dihadiri oleh Maslianawati Edi Damansyah, Ketua Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kabupaten Kutai Kartanegara yang juga merupakan pembina Majelis Ahlus-Sunnah wal-Jama’ah (Aswaja) Kukar serta dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) yang diwakili Hj.Anita hefiana,S.Sos.,M.Si, Jumat (22/3/2024) di Masjid Baiturrahim Desa Sungai Meriam Kecamatan Anggana. Pada kesempatan tersebut, dilakukan penyerahan bantuan sembako kepada 20 warga prasejahtera, 10 paket untuk anak-anak stunting, dan 6 paket dari BAZNAS. Selain itu, juga dibagikan santunan bagi para janda dan 15 sarung. Pengajian diisi oleh Ustadz H. Supriyanto, salah satu pembina Aswaja Kabupaten Kutai Kartanegara. Dalam sambutannya, Maslianawati berterima kasih atas kehadiran masyarakat Anggana…
-
Program “Terang Kampungku”, Membangun Desa Terpencil dengan Energi Terbarukan
DPMD KUKAR, TENGGARONG –– Program dedikasi Kukar Idaman yakni pemenuhan kebutuhan listrik 24 jam melalui program Terang Kampungku tidak hanya menerangi desa-desa di wilayah pesisir, tetapi juga menjangkau desa-desa terpencil di pedalaman. Salah satu desa yang merasakan manfaat program ini adalah Desa Liang Buaya, Kecamatan Muara Kaman. Namun, dengan adanya program “Terang Kampungku”, Desa Liang Buaya kini memiliki Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) Komunal off Grid, sehingga masyarakat Desa Liang Buaya, Kecamatan Muara Kaman, Kutai Kartanegara (Kukar) bisa merasakan listrik untuk penerangan pada malam hari. Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kukar Arianto, S.Soos., M.Si mengatakan, Program ini menunjukkan komitmen pemerintah untuk membangun desa-desa terpencil di Indonesia dengan energi…
-
OPD Dan Stakeholder Diminta Komitmen dan Konsisten “Laksanakan Kegiatan Terkait Kukar Bebas Stunting”
DPMD KUKAR, TENGGARONG – Kepala Dinas PMD Kukar dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang lain diminta terus fokus mengadakan kegiatan yang benar-benar berkaitan untuk mengatasi stunting. Hal itu dikatakan oleh Sekretaris Daerah Kutai Kartanegara, H Sunggono pada Rembuk stunting 2024, Rabu (27/03/2024) di Aula Bappeda. Setelah acara Rembuk stunting 2024 tersebut, OPD dan stakeholder diminta menandatangani penguatan komitmen dalam “Mewujudkan Generasi Emas Kukar Bebas Stunting”. Sunggono mengatakan, penanganan stunting dilakukan sesuai standar akuntabel pemerintah, sehingga audit terhadap segala kegiatan itu ada. Untuk itu, setelah OPD mempresentasikan rencana kegiatan terkait stunting, diharapkan langsung ada koreksi perbaikan jika ada yang kurang sesuai. Sunggono menyampaikan, kita patut memberikan apresiasi karena kegiatan yang tidak…
-
Pelatihan Dalam Pengoprasian Aplikasi SIPD Dalam Proses Penatausahaan Daerah, “DPMD Kukar Melalui Zoom Meeting”
TENGGARONG, DPMD KUTAI KARTANEGARA – Jajaran Dinas Pemberdayaan Masayarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Kutai Kartanegara mengikuti Zoom Metting Pelatihan Dalam Pengoprasian Aplikasi SIPD Dalam Proses Penatausahaan Daerah . Senin (04/03/2024) di ruang rapat DPMD Kukar. Kegiatan ini digelar oleh Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kabupaten Kutai Kartanegara dan diikuti oleh semua OPD di Kabupaten Kutai Kartanegara. Dalam zoom meeting ini, disampaikan tutorial sistem perencanaan dan penganggaran dengan Sistem Informasi Pemerintahan Daerah yang disusun berdasarkan aturan dan ketentuan dalam PP Nomor 12 tahun 2018 tentang Pengelolaan Keuangan Daerah dan Permendagri Nomor 90 Tahun 2019 tentang Kodefikasi dan Nomenklatur OPD, Program, Kegiatan, Sub Kegiatan serta Belanja Daerah. Dalam tutorial tersebut…
-
Musrenbang Penyusunan Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) Tahun 2025 Kecamatan Kota Bangun
Tenggarong,DPMD KUTAI KARTANEGARA – Kecamatan Kota Bangun Kabupaten Kutai Kartanegara menggelar kegiatan Musyawarah Rencana Pembangunan (MUSRENBANG) tingkat kecamatan. Kegiatan tersebut membahas Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) untuk tahun anggaran 2025. Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Camat Kota Bangun Mawardi, Rabu (06/03/2024) Musrenbang RKPD Kabupaten Kukar tahun 2025 dengan tema “Pemantapan Pemberdayaan Masyarakat Untuk Akselerasi Dan Transformasi Pembangunan”. Musrenbang RKPD Kukar tahun anggaran 2025 tersebut dihadiri Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kutai Kartanegara, Anggota DPRD Provinsi Kaltim Dapil Kutai Kartanegara, Anggota DPRD Kab. Kutai Kartanegara Dapil III, Bappeda Kab. Kutai Kartanegara, Seluruh OPD Kukar, seluruh Kepala Desa Kota Bangun, unsur organisasi, Danramil Kota Bangun, Kapolsek Kota Bangun, Danpos Angkatan Laut…
-
DPMD Kukar bersama TP PKK Menggelar Bimtek Persiapan HKG PKK ke-52 di Kecamatan Tenggarong Seberang tahun 2024
TENGGARONG, DPMD KUKAR – Dinas Pemberdayaan masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Kutai Kartanegara bersama Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) Persiapan Pelaksanaan Kegiatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke-52 Tingkat Kabupaten Kukar di Kecamatan Tenggarong Seberang tahun 2024, Selasa (27/02/24) di SMP I Desa Manunggal Jaya, Tenggarong Seberang. Acara tersebut dihadiri Dinas PMD Kukar yang diwakili oleh Kabib Kelembagaan Hj.Anita hefiana,S.Sos.,M.Si bersama staf, Pemerintah Kecamatan bersama unsur Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan setempat, Pemerintah Desa di Tenggarong Seberang, Perwakilan Perangkat Daerah Kukar, Tokoh masyarakat setempat, jajaran TP PKK Kukar dan Tenggarong Seberang, Fajri Toy sebagai Event Organizer, serta para peserta yang merupakan seksi kepanitiaan pada kegiatan…
-
Sosialisasi Pemungutan Zakat Penghasilan di DPMD Kukar
DPMD KUKAR, TENGGARONG – Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kukar mengadakan Sosialisasi Pengumpulan Zakat Penghasilan, acara diikuti oleh pegawai ASN DPMD Kukar, Kamis (04/04/2024) di di Ruang rapat DPMD Kukar Sosialisasi ini dilaksanakan berdasarkan hasil pertemuan dan sosialisasi dengan pengurus zakat Kabupaten Kutai Kartanegara (BAZNAS Kutai Kartanegara) pada bulan Februari Tahun 2024 yaitu terkait dengan pengumpulan zakat dilingkungan kantor pemerintah. Berdasarkan hasil pertemuan dengan pihak BAZNAS tersebut bahwa diharapkan agar disetiap Perangkat Daerah, khususnya Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kukar bisa menjadi pemberi atau pengumpul zakat profesi yang bersumber dari penghasilan Gaji dan Tunjangan lainnya. Zakat Profesi adalah zakat atas penghasilan yang diperoleh dari pengembangan potensi diri yang…
-
Target Utama DPMD Kukar pada Tahun 2024
Tenggarong,DPMD KUTAI KARTANEGARA,– Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kukar menetapkan target utama untuk meningkatkan jumlah desa mandiri di wilayah Kukar pada tahun 2024. Menyadari peran penting desa dalam pembangunan, DPMD Kukar berkomitmen untuk memberdayakan masyarakat desa serta mendorong desa mandiri terwujud sebagai pusat pertumbuhan ekonomi berkelanjutan. Kepala DPMD Kukar, Arianto menyampaikan, pihaknya memiliki visi besar untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa di Kukar melalui program desa mandiri, Jumat (15/03/2024). Hal ini sejalan dengan arah pembangunan daerah yang menekankan pemberdayaan ekonomi dan peningkatan kualitas hidup masyarakat. Pada tahun 2023, terdapat 76 desa mandiri di Kukar. Sementara jumlah desa di Kukar mencapai 193 desa. Arianto menargetkan 31 persen dari seluruh desa tersebut…


























